Kabar gembira bagi para pemain Zenless Zone Zero! Pada banner Zenless Zone Zero 1.3 yang akan datang, pemain dapat menantikan kehadiran dua agen baru S-Rank, Yanagi dari Section 6 dan karakter pria S-Rank pertama yang terbatas, Lighter! Nah, selain karakter baru, ada informasi mengenai banner dan informasi lainnya.
Jadwal Banner Zenless Zone Zero 1.3
Banner versi 1.3 akan hadir dalam dua fase:
- Fase I: 6 November 2024 – 27 November 2024
- Fase II: 27 November 2024 – 17 Desember 2024
Dalam banner 1.3 ini, pemain akan berkesempatan menambahkan dua karakter S-Rank baru ke dalam roster:
- Fase Pertama: Yanagi (Baru, S-Rank) bersama Anby (A-Rank) dan Billy (A-Rank)
- Fase Kedua: Lighter (Baru, S-Rank) bersama Ben (A-Rank) dan Corin (A-Rank)
Banner senjata versi 1.3 juga dijadwalkan dalam dua fase:
- Fase Pertama: Timeweaver (Baru, S-Rank) bersama Demara Battery Mark II (A-Rank) dan Starlight Engine Replica (A-Rank)
- Fase Kedua: Blazing Laurel (Baru, S-Rank) bersama Gig Cylinder (A-Rank) dan Housekeeper (A-Rank)
Ada Bangboo Baru
Versi 1.3 juga akan memperkenalkan dua Bangboo baru dengan A-Rank. Salah satu di antaranya, Baddieboo, akan dimasukkan dalam banner Bangboo.
Karakter Baru di Zenless Zone Zero 1.3
Tsukishiro Yanagi
Tsukishiro Yanagi adalah agen Anomaly Elemen Listrik dari Section 6 yang bersenjatakan naginata yang sesuai dengan tubuhnya yang ramping. Kemampuannya dalam pertempuran memungkinkan Yanagi untuk berganti-ganti gaya serangan, sehingga memberikan variasi buff sesuai dengan posisi yang diambilnya.
Setiap kali Yanagi melakukan Basic Attack setelah berganti posisi, Anomaly Buildup-nya meningkat, yang memperkuat serangan spesial EX miliknya. Dalam mode Shinrabanshou, Yanagi melancarkan tusukan listrik yang diikuti dengan pukulan ke bawah, memberikan damage besar. Apabila musuh terkena efek Anomaly, ia akan mengaktifkan efek Disorder khusus tanpa menghilangkan Anomaly tersebut dan memberikannya buff tambahan.
Lighter
Lighter adalah agen S-Rank dengan spesialisasi Stun dan elemen Api, dari faksi Sons of Calydon. Gaya bertarungnya memungkinkan Lighter membangun Moral, yang ketika mencapai tingkat tertentu, serangan kelimanya dalam Basic Attack akan mengaktifkan mode yang lebih kuat.
Dalam kondisi ini, ia dapat menurunkan resistansi Api dan Es musuh, sehingga mereka lebih rentan terhadap serangan berikutnya. Ketika beralih ke Lighter dengan Quick Assist, ia bisa melancarkan pukulan bertubi-tubi sambil menghindari serangan musuh. Ultimatenya adalah pukulan kuat yang memberikan damage besar serta membingungkan musuh di sekitarnya.
Itulah informasi terbaru seputar banner 1.3 Zenless Zone Zero dan karakter-karakter baru yang akan bergabung. Dengan kehadiran Yanagi di Fase I dan Lighter di Fase II, saatnya merencanakan strategi untuk mendapatkannya. Pastikan untuk mengumpulkan sumber daya yang cukup demi peluang terbaik dalam mendapatkan kedua karakter kuat ini!
VIDEO FEED
-
Video Feed
/ 4 months agoPerbedaan Gameplay Malaysia dan Indonesia
Mantan Analyst dari Homebois Malaysia yaitu Antagonist bilang kalau kualitas permainan team Indonesia jauh...
By Hilda Apriza -
Video Feed
/ 4 months agoKenalan Yuk, Sama Coach Arcadia!
Michael Arcadia Bocado atau yang biasa kita kenal dengan Coach Arcadia adalah seorang Coach...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 7 months agoKenalan Yuk, Sama Sir Pai!
Rafly Alvareza Sudrajat lahir 26 maret tahun 99, biasa kita kenal sebagai Sir Pai...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 8 months agoKenalan Yuk, Sama BTR Rachel!
Pemilik nama lengkap Rachel Aseelah Hanafi ini lahir di Jakarta, 25 Juli 2007. Ia...
By Krisdiyono