Kick-off MPL ID Season 14 akan bergulir dalam waktu kurang dari 30 hari. Tim-tim afiliasi MPL terus mempersiapkan diri untuk tampil maksimal di ajang kompetisi MLBB paling bergengsi di tanah air tersebut.
Salah satunya adalah Dewa United Esports, tim yang paling akhir bergabung di MPL ini menjanjikan perubahan dan perbaikan untuk musim mendatang. Usai tampil mengejutkan di musim debutnya, MPL ID Season 12 dengan lolos ke babak playoff, Dewa United Esports justru tampil jeblok di musim lalu dan harus berada di juru kunci klasemen regular season.
Hasil analisis internal manajemen Dewa United Esports pun memutuskan bahwa tim perlu melakukan perubahan signifikan dari segi komposisi pemain dan coaching staff.
CEO Dewa United Esports, David atau yang akrab dipanggil Om Gadun, membocorkan bahwa perubahan komposisi roster untuk musim mendatang mencapai 80%. Artinya, ada banyak nama pemain dan pelatih baru yang akan menggantikan komposisi roster lama.
“Perubahan komposisi roster untuk musim depan cukup besar, ya sekitar 80%. Perubahan ini dibutuhkan untuk memperbaiki performa tim di season 14, sekaligus mencapai tujuan jangka panjang tim,” tutur David.
“Harapannya komposisi roster baru ini bisa tampil lebih solid dan mampu mencatatkan sejarah baru di MPL ID S14,” sambungnya.
Perubahan besar dalam komposisi roster Dewa United Esports di MPL ID Season 14 menunjukkan komitmen tim untuk terus berkembang dan menggapai prestasi terbaik. Perubahan ini juga diharapkan menjadi jawaban akan tantangan-tantangan di musim kompetisi baru nanti.
Dalam menyusun komposisi roster baru, Dewa United Esports masih berpegang teguh dalam mempromosikan talenta-talenta Tanah Air. Setidaknya akan ada beberapa pemain MDL yang akan menjalani debut bersama tim MPL Dewa United Esports.
VIDEO FEED
-
Video Feed
/ 3 months agoPerbedaan Gameplay Malaysia dan Indonesia
Mantan Analyst dari Homebois Malaysia yaitu Antagonist bilang kalau kualitas permainan team Indonesia jauh...
By Hilda Apriza -
Video Feed
/ 3 months agoKenalan Yuk, Sama Coach Arcadia!
Michael Arcadia Bocado atau yang biasa kita kenal dengan Coach Arcadia adalah seorang Coach...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 7 months agoKenalan Yuk, Sama Sir Pai!
Rafly Alvareza Sudrajat lahir 26 maret tahun 99, biasa kita kenal sebagai Sir Pai...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 8 months agoKenalan Yuk, Sama BTR Rachel!
Pemilik nama lengkap Rachel Aseelah Hanafi ini lahir di Jakarta, 25 Juli 2007. Ia...
By Krisdiyono