Hasrat Indonesia untuk menjadi tuan rumah ajang PMSL SEA akhirnya terwujud. Indonesia dipastikan akan menjadi tempat penyelenggaraan 2024 PMSL SEA Fall. Kabar menggembirakan ini terungkap dalam postingan resmi akun Intagram PUBG Mobile, Kamis (30/5).
“WE ARE PLEASED TO ANNOUNCE THAT THE 2024 PMSL SEA FALL WILL BE HELD IN INDONESIA!🇮🇩❤️🤍
Setelah penantian yang cukup panjang sejak terakhir kali turnamen offline diadakan di Indonesia, akhirnya kami dengan bangga dan secara resmi mengumumkan bahwa PMSL SEA season selanjutnya, yakni 2024 PMSL SEA Fall akan diadakan di Indonesia!,” tulis PUBG Mobile di akun sosial media resminya.
Seperti diketahui ada tiga gelaran PMSL SEA pada tahun 2024 ini setelah di tahun lalu dilakukan sebanyak dua kali. PMSL SEA sendiri sudah berlangsung dua kali, 2024 PMSL SEA Spring berlangsung di Malaysia dan 2024 PMSL SEA Summer yang kini masih bergulir berlangsung di Thailand.
Malayia sendiri mejadi negara paling sering menyelenggarakan gelaran PMSL SEA. Negeri Jiran telah tiga kali menyelenggarakan PMSL SEA yakni pada PMSL SEA Spring dan Fall tahun 2023 serta di awal tahun lalu menggelar 2024 PMSL SEA Spring.
Sementara Thailand menjadi tuan rumah dari PMSL SEA Summer 2024 yang masih berlangsung dan akan memasuki babak final 31 Mei – 2 Juni 2024.
2024 PMSL SEA Fall akan menjadi seri terakhir turnamen sekaligus menutup tahun 2024. Ajang 2024 PMSL SEA Fall akan menjadi pagelaran offline PUBG Mobile Esports internasional setelah terakhir kali menggelar 2022 PMGC di JIEXPO Kemayoran.
Kepastian menjadi negara penyelenggara 2024 PMSL SEA tentu menjadi kabar menggembirakan untuk para penggemar PUBG Mobile tanah air. Mereka akan disuguhkan langsung pertandingan antara tim-tim PUBG Mobile terbaik di Asia Tenggara. Selain itu, dukungan langsung dari fans tuan rumah akan menjadi suntikan moral untuk tim-tim Indonesia yang akan berlaga di ajang ini.
PUBG Mobile belum mengumumkan venue dan waktu penyelenggaran 2024 PMSL SEA Fall. Nantikan info detail mengenai 2024 PMSL SEA Fall hanya di Mobile Nation!
VIDEO FEED
-
Video Feed
/ 3 months agoPerbedaan Gameplay Malaysia dan Indonesia
Mantan Analyst dari Homebois Malaysia yaitu Antagonist bilang kalau kualitas permainan team Indonesia jauh...
By Hilda Apriza -
Video Feed
/ 3 months agoKenalan Yuk, Sama Coach Arcadia!
Michael Arcadia Bocado atau yang biasa kita kenal dengan Coach Arcadia adalah seorang Coach...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 7 months agoKenalan Yuk, Sama Sir Pai!
Rafly Alvareza Sudrajat lahir 26 maret tahun 99, biasa kita kenal sebagai Sir Pai...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 8 months agoKenalan Yuk, Sama BTR Rachel!
Pemilik nama lengkap Rachel Aseelah Hanafi ini lahir di Jakarta, 25 Juli 2007. Ia...
By Krisdiyono