RRQ Hoshi baru saja ditinggal dua pilar utamanya, Coach Vrendon “Vren” Pesebre dan roamer mereka Borris “Brusko” Parro. Namun, nampaknya ini hanya menjadi awal dari rencana perombakan besar-besaran di tubuh tim berjuluk Sang Raja tersebut.
Hal tersebut diungkapkan CEO RRQ, Andrian Pauline atau yang akrab dipanggil Pak AP. Tertuang dalam postingan Instagramnya, Pak AP mengatakan bahwa akan ada perombakan besar dan masih banyak yang akan farewell di RRQ.
“Saya ga bs senengin semua orang. Saya mao coba beresin rrq. mao kritik silahkan, mao hate silahkan. Yang mao dukung saya silahkan yang ga mao dukung jg gapapa. Saya cuma pgn rrq jadi lebih baik lagi. Percaya proses?? Yes kalian akan liat lineup s14 nanti itu percaya proses apa kagak. Kita doakan Vren Brusko yg terbaik. Masi banyak yang akan farewell di rrq… Siap2 aja guys rombak besar,” tulis Pak AP di akun Instagram-nya.
Perombakan besar-besaran memang tengah dilakukan RRQ di divisi Mobile Legendsnya. Hasil buruk di MPL ID Season 13 menjadi alasan kuat perombakan harus segera dilakukan RRQ Hoshi. Bagaimana tidak, meski memiliki materi yang cukup mumpuni, Skylar Cs harus terseok-seok di regular season!
Mereka bahkan nyaris gagal lolos ke playoff, sebelum bangkit di pekan terakhir dan merebut kemenangan. Sayangnya mereka langsung tersingkir di hari pertama playoff setelah ditumbangkan Geek Fam dengan skor 2-3.
Hasil buruk tersebut tentu mengecewakan mengingat nama besar RRQ Hoshi yang telah mengoleksi 4 gelar juara MPL ID. Evaluasi pun cepat dilakukan yang membuat rencana management tim merombak roster, salah satunya dengan melepas Vren dan Brusko sebagai langkah awal.
Siapakah pemain selanjutnya yang akan dilepas tim RRQ Hoshi? Dan menarik juga untuk menanti pemain yang akan berlabuh ke tim ini di musim mendatang.
VIDEO FEED
-
Video Feed
/ 3 months agoPerbedaan Gameplay Malaysia dan Indonesia
Mantan Analyst dari Homebois Malaysia yaitu Antagonist bilang kalau kualitas permainan team Indonesia jauh...
By Hilda Apriza -
Video Feed
/ 3 months agoKenalan Yuk, Sama Coach Arcadia!
Michael Arcadia Bocado atau yang biasa kita kenal dengan Coach Arcadia adalah seorang Coach...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 7 months agoKenalan Yuk, Sama Sir Pai!
Rafly Alvareza Sudrajat lahir 26 maret tahun 99, biasa kita kenal sebagai Sir Pai...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 8 months agoKenalan Yuk, Sama BTR Rachel!
Pemilik nama lengkap Rachel Aseelah Hanafi ini lahir di Jakarta, 25 Juli 2007. Ia...
By Krisdiyono