Level Infinite dan Krafton selaku developer dan publisher umumkan kolaborasi terbaru dengan musisi JVKE, untuk meluncurkan MV terbaru dengan judul ‘Clouds‘. MV tersebut merupakan bagian dari perayaan PUBG Mobile 6th Anniversary yang sudah bisa kamu dengar musiknya sekarang.
MV Clouds ini pun merupakan single terbaru JVKE yang bisa kamu dengar secara gratis di beberapa platform musik dan video, dimana JVKE tim visual memberikan efek yang menarik untuk memperlihatkan adrenalin pemain PUBG Mobile yang memperebutkan kemenangan, dan ingin mendapatkan ayam untuk santapan malam.
JVKE adalah musisi yang kerap dikenal dengan lagu ‘Golden Hour‘, salah satu lagu yang viral di media sosial tersebut faktanya telah disetel lebih dari 1 miliar kali di Spotify. Ada pun lagu yang lain, JVKE memiliki beberapa hit yang dikenal seperti ‘Upside Down‘, ‘this is what falling in love feels like‘, dan beragam lagu lainnya.
“Saya sangat senang untuk berbagi lagu baru saya Clouds untuk ulang tahun keenam PUBG Mobile dengan dunia. Saya suka bermain PUBG Mobile, dan luar biasa bahwa saya memiliki kesempatan untuk membuat musik yang sekarang berada di game,” jelas JVKE.
Kamu bisa hadirkan event menarik yang ada di PUBG Mobile, dimana selain ada event menarik, kamu pun bisa menikmati turnamen offline yang akan digelar di beberapa kota besar di Indonesia. “PUBG Mobile terus menetapkan standar dalam arena game mobile dengan menjalankan kemitraan inovatif dan memproduksi pembaruan konten beraksi. Kami sangat senang bekerja sama dengan JVKE dalam rilis lagu barunya Clouds sebagai bagian dari perayaan ulang tahun keenam PUBG Mobile. Gaya musik JVKE sempurna menyempurnakan energi dan kegembiraan dalam dunia PUBG Mobile. Kami bangga untuk meningkatkan pengalaman bermain game dengan kolaborasi baru ini, merayakan fakta bahwa PUBG Mobile telah terbuktu lebih dari sekadar game, ini adalah fenomena global yang mengubah cara bermain game di smartphone,” jelas Vincent Wang, Head of PUBG Mobile Publishing Tencent Games.
VIDEO FEED
-
Video Feed
/ 4 months agoPerbedaan Gameplay Malaysia dan Indonesia
Mantan Analyst dari Homebois Malaysia yaitu Antagonist bilang kalau kualitas permainan team Indonesia jauh...
By Hilda Apriza -
Video Feed
/ 4 months agoKenalan Yuk, Sama Coach Arcadia!
Michael Arcadia Bocado atau yang biasa kita kenal dengan Coach Arcadia adalah seorang Coach...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 7 months agoKenalan Yuk, Sama Sir Pai!
Rafly Alvareza Sudrajat lahir 26 maret tahun 99, biasa kita kenal sebagai Sir Pai...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 8 months agoKenalan Yuk, Sama BTR Rachel!
Pemilik nama lengkap Rachel Aseelah Hanafi ini lahir di Jakarta, 25 Juli 2007. Ia...
By Krisdiyono