Popularitas MLBB di kancah esports terus meningkat belakangan ini. Baru-baru ini Team Vitality menggaet seluruh roster Bigetron Era dilanjukan aksi Team Liquid mengakuisisi dua tim ternama Aura dan Echo. Kali ini, Fnatic dikabarkan telah resmi berkolaborasi dengan ONIC Esports.
Pernyataan resmi ini dirilis langsung pada website resmi Fnatic pada Selasa (21/5).
“Hari ini kami dengan gembira mengumumkan masuknya kami ke dalam Mobile Legends: Bang Bang, karena kami bermitra dengan organisasi MLBB tersukses di dunia, ONIC Esports. Fnatic akan bekerja sama dengan ONIC (Indonesia) dan ONIC PH (Filipina) untuk bersaing di liga regional MPL di bawah bendera gabungan Fnatic & ONIC.”
Sementara itu Patrik Sattermon, Chief Gaming Officer Fnatic, mengatakan,
“Kami mengagumi dampak MLBB terhadap pertumbuhan esports di Asia Tenggara dan global selama bertahun-tahun. Setelah berdiskusi selama berbulan-bulan, kami merasa terhormat bisa bekerja sama dengan ONIC dan berkolaborasi dalam divisi MLBB Pro mereka di Indonesia dan Filipina. Kemitraan ini menggairahkan kami, dan kami yakin ini akan memberikan nilai yang sangat besar bagi para penggemar dan pemain.”
Selanjutnya, ONIC Esports yang akan melakoni laga playoff MPL ID Season 13 akan menggunakan nama Fnatic ONIC, sedangkan ONIC PH yang juga lolos ke playoff MPL PH Season 13 bakal mengusung nama Fnatic ONIC PH. Kedua tim tersebut bertujuan untuk mengamankan kualifikasi ke MSC x EWC 2024 musim panas ini.
Fnatic bukan nama baru di scene esports internasional. Organisasi yang bermarkas di London, Inggris ini didirikan sejak tahun 2004. Sederet gelar bergengsi telah mereka menangkan dari berbagai nomor game, seperti Couunter-Strike, DOTA 2, League of Legends dan masih banyak lagi.
Akankah Fnatic ONIC melanjutkan kejayaannya di kancah MLBB internasional? Kita tunggu saja aksi mereka!
VIDEO FEED
-
Video Feed
/ 3 months agoPerbedaan Gameplay Malaysia dan Indonesia
Mantan Analyst dari Homebois Malaysia yaitu Antagonist bilang kalau kualitas permainan team Indonesia jauh...
By Hilda Apriza -
Video Feed
/ 3 months agoKenalan Yuk, Sama Coach Arcadia!
Michael Arcadia Bocado atau yang biasa kita kenal dengan Coach Arcadia adalah seorang Coach...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 7 months agoKenalan Yuk, Sama Sir Pai!
Rafly Alvareza Sudrajat lahir 26 maret tahun 99, biasa kita kenal sebagai Sir Pai...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 8 months agoKenalan Yuk, Sama BTR Rachel!
Pemilik nama lengkap Rachel Aseelah Hanafi ini lahir di Jakarta, 25 Juli 2007. Ia...
By Krisdiyono