Connect with us

Free Fire

Katana FF: Statistik, Cara Menggunakan, Cara Mendapatkannya, Harga, dan Skin Lengkap Terbaik

Katana FF

Katana adalah pedang asal Jepang yang menjadi senjata andalan para Samurai. Nah kepopulerannya membuatnya sering sekali ada di banyak film, manga atau anime, bahkan juga di game seperti battle royale Free Fire.

Mengenal Katana di Free Fire

Seperti aslinya, katana di Free Fire adalah senjata pedang (melee) yang bisa digunakan membunuh lawan. Ini juga bisa dijadikan sebagai senjata alternatif bila ammo senjata habis. Tentu katana efektif dalam melawan musuh jarak dekat dengan damage yang lumayan.

Statistik Katana Free Fire

  • Damage: Sangat tinggi dalam jarak dekat, cukup untuk menghabisi musuh dengan beberapa tebasan.
  • Range: Sangat pendek dan tidak efektif digunakan.
  • Attack Speed: Cukup tinggi dan memungkinkan untuk melakukan serangan beruntun dalam waktu singkat.
  • Movement Speed: Memungkinkan karakter mendapatkan peningkatan kecepatan bergerak.

Cara Menggunakan Katana di Free Fire

  • Menggunakan di jarak dekat, karena tidak menutup kemungkinan musuh bisa kalah dalam satu tebasan.
  • Maksimalkan potensi kekuatan dan penggunaan katana dengan karakter mendukung. Seperti Kelly, Jota, dan masih banyak lagi.
  • Gunakan di momen tepat, seperti saat ammo habis, musuh reload, hingga di ruang sempit.

Cara Mendapatkan Katana FF Secara Gratis

  • Mengikuti event yang menghadiahkan katana, layaknya Event In-Game, ataupun event Top Up.
  • Katana kadang tersedia di Weapon Royale atau Diamond Royale. Kalian sebenarnya bisa mencoba peruntungannya dalam spin ini (Luck Royale dan Spin Event).
  • Menyelesaikan misi Elite Pass, hal ini karena Garena sering kali memasukkan katana sebagai salah satu hadiahnya.
  • Kode Redeem pun juga bisa kalian andalkan. Hal ini karena Garena juga secara berkala merilis kode redeem yang biasanya ada katana sebagai hadiahnya.
  • Login pun juga bisa dapat katana FF secara gratis, hanya saja ini bisa terjadi jika ada perayaan tertentu seperti ultah dan sebagainya.

Harga dari Katana Free Fire

Untuk harga katana di Free Fire sebenarnya itu bervariasi, alias tergantung pada jenis skin yang dipilih. Nah setiap skin katana juga biasanya muncul dalam event-event khusus, jadi harganya bisa saja berubah tergantung pada keberuntungan dan event yang sedang berlangsung.

Daftar 30 Skin Katana FF Terbaik yang Wajib Dikoleksi

1. Frostfire Echo

Skin katana yang merepresentasikan api dan es. Menariknya skin juga datang dari kemampuannya yang bisa mengeluarkan 2 kekuatan.

2. Runestone

Memadukan kekuatan batu dan besi, membuat skin katana ini kuat untuk diayunkan. Nah efek menyala pun juga menjadi nilai jual.

3. Justice Wing

Dengan skin ini, maka katana kalian akan memiliki efek menyala terang dengan kekuatan tema Angelic.

4. Inferno Shock

Sebuah skin yang melengkapi pegangan katana dengan atribut kepala serigala, ini juga dengan efek menyala api-nya beserta kekuatan listrik-nya.

5. Blade of Blood

Skin yang membawa pengalaman pembantaian di masa lalu. Ini juga sejarah kelam yang terukir dengan darah yang menempel di mata pedang.

6. Cobra

Merupakan katana dengan motif ular cobra di bagian gagang, ditambah besi panas yang bisa menyala.

7. Kendoka

Katana yang bisa didapatkan dengan cara top up ini dapat mengeluarkan efek api menyala yang bisa membuat meleleh.

8. Clandestine Impuls

Merupakan hadiah Elite Pass pada season ke 20 dengan tema yang menyesuaikan. Nah ini juga disertai efek kilatan petir.

9. Spirited Overseers

Sebuah skin katana langka mahal yang dihadirkan pada saat hadirnya Incubator, Spirited Overseers.

10. Tranquil Torrent

Ini adalah skin yang hadir disaat tidak ada skin katana. Jadi tampilan keren menarik dari skin ini begitu keren pada masanya.

11. Booyah Day

Untuk skin ini muncul pada saat perayaan Booyah Day. Skin ini termasuk terbaik, bukan karena penampilannya saja melainkan penggunaan yang terbanyak.

12. Waterfest

Ini skin katana bertema air dan hiu yang memiliki efek tebasan berupa bayangan hiu kecil yang bisa memberi damage.

13. Swordman Legends

Dominan dengan corak berwarna ungu, Swordman Legends hanya dihadirkan melalui Event Spin.

14. Blood Moon

Adalah pedang dengan efek merah yang disinyalir telah menjadi penyebab bulan putih menjadi merah.

15. Season of Love

Didominasi warna pink dengan sentuhan warna putih seperti valentine, skin ini sangat digemari kaum hawa.

16. Cyber Bounty Hunter

Ini adalah skin katana tersendirinya Chrono yang mencerminkan karakter dan profilnya yang berasal dari dimensi lain.

17. Whirlwind Blade

Efek aura emas dari katana ini telah mampu menjelaskan bahwa ini adalah pedang yang memiliki kekuatan Phoenix.

18. Faithful Edge

Pedang yang pernah dihadirkan pada saat rilisnya bundle Faith ini memiliki efek hijau kuat layaknya angin yang menghembuskan daun.

19. Oriental Print

Skin yang dihadirkan pada Elite pass Season ke 27 ini hanya skin biasa biru tanpa adanya efek apapun.

20. Deadly Fluid

Jika kebanyakan katana FF memiliki elemen api, maka skin ini adalah air. Nah elemen air ini akan membuat mata besi katana semakin tajam.

21. Snow Doom

Snow Doom adalah skin perpaduan warna putih salju dengan aura warna putih menyala serta ukiran bunga merah indah.

22. Maroon Laser

Bukan laser merah, Maroon Laser adalah skin katana yang membawa Tema Squad Beatz dengan perpaduan warna ungu hitam sekaligus dengan pola uniknya.

23. Thrash Metallic

Skin ini hadir dengan tema ultah dari Free Fire dengan tema tampilan rasi bintang yang dicampur berbagai warna beragam.

24. Goldrim Tribute

Merupakan skin keren, karena memberikan warna emas pada beberapa bagian, bahkan ada efek yang membentuk sebuah lambang pada bagian besi dan pegangannya.

25. Pixel Fun

Nama skin ini sesuai dengan penampilan dari katananya. Alasannya karena Pixel Fun menghadirkan tampilan pixel campuran warna yang memanjakan mata.

26. Hypercore Blues

Sebuah skin yang memberikan warna biru dengan kesan hologram. Belum lagi adanya beberapa atribut futuristik yang sesuai dengan temanya. 

27. Green Edge

Adalah skin dengan aura warna hijau kuat ke arah cyan menyala. Setiap tebasan pun terasa berdampak dan sangat menakuti.

28. Hybrid Explosion

Kata Explosion yang dimaksud bukan sembarang kata. Skin yang muncul dalam event Rampage United ini mampu menciptakan ledakan hebat.

29. Emerald Power

Sama dengan namanya, kekuatan katana ini akan membawa aura emerald besar. Ini juga didukung dari aksen grip emas kerennya.

30. Sterling Futurnetic

Merupakan skin spesial Anniversary ke 5 FF yang menggabungkan banyak unsur material bercahaya berupa emerald ungu.

Itulah informasi mengenai senjata pedang katana di Free Fire. Jadi seperti pada masanya dan ceritanya, senjata katana di Free Fire pun bisa menjadi senjata keren, dan tentu akan sangat diandalkan untuk pertarungan jarak dekat.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

VIDEO FEED

More in Free Fire