Connect with us

Honor Of Kings

Honor Of Kings Championship 2024 Segera Digelar, Tiga Tim Indonesia Siap Tanding di Group Stage!

Honor of Kings segera menggelar puncak dari seri sirkuit seri Honor of Kings Global Invitational 2024: Honor of Kings Championship (HOKC) 2024. Turnamen ini akan mempertemukan tim-tim terbaik dari seluruh dunia untuk memperebutkan titel juara dunia pertama dalam sejarah game Honor of Kings

Sang tuan rumah Indonesia, yang diwakili oleh tiga tim perwakilan terkuat – Dominator Esports, Kagendra, dan Mahadewa Esports – akan bersaing melawan para raksasa esports internasional.

Diselenggarakan oleh Level Infinite, didukung oleh realme sebagai Official Smartphone Partner, Bank Mandiri sebagai Official Banking Partner, Nuon Digital Indonesia sebagai Official Digital Partner, dan Dunia Games sebagai Official Top Up Partner, HOKC 2024 akan menjadi arena tanding 16 tim Honor of Kings terbaik dunia dengan total raihan hadiah mencapai US$1 juta (sekitar Rp15,6 miliar).

source: Level Infinite

Timeline dan Format Turnamen Honof of Kings Championship 2024

HOKC 2024 dimulai dengan Fase Group Stage dan Knockout Stage Fase 1 yang berlangsung dari 12 – 18 Oktober di MGP Space. Selanjutnya, Knockout Stage Fase 2 akan diadakan pada 25 Oktober di Kemang Village Indoor, diikuti oleh semifinal dan final yang dijadwalkan pada 26 – 27 Oktober, juga di Kemang Village Indoor.

Group Stage digelar dengan format single round-robin dengan seri Best-of-3 (Bo3), top 2 dari setiap grup berhak untuk melaju ke Knockout Stage. Pada Knockout Stage, semua laga akan berlangsung dengan seri Best-of-5 (Bo5), kecuali pada Grand Final, di mana akan menggunakan seri Best-of-7 (Bo7).

Adapun pembagian grup untuk Group Stage adalah sebagai berikut:

Group A:

  • Dominator Esports (Indonesia)
  • Mahadewa (Indonesia)
  • FUT Esports (Turki)
  • Blacklist International (Filipina)

Group B:

  • Nova Esports (Malaysia)
  • Team Falcons (Arab Saudi)
  • Kagendra (Indonesia)
  • Team Vitality (Prancis)

Group C:

  • Alpha 7 (Brasil)
  • BOOM Esports (Filipina)
  • Team Secret (Malaysia)
  • INFLUENCE RAGE (Brasil)

Group D:

  • Black Shrew Esport (Malaysia)
  • Impunity (Myanmar)
  • Fearless Esports HK (Hong Kong)
  • Revenant Esports (Singapura)

Untuk jadwal lengkap dari tim-tim yang akan bertanding di Honor of Kings Championship 2024 bisa cek di sini ya.

Dukung Terus Tim Indonesia yang Akan Bertanding di Honor of Kings Championship 2024

source: Level Infinite

Beberapa hari ke depan akan menjadi momen krusial bagi semua perwakilan Indonesia di HOKC 2024. Dengan semangat tinggi, para penggemar berharap agar setiap tim dapat menunjukkan performa terbaik mereka dan berjuang dengan semangat yang membara.

Menjadi negara pemenang perdana di HOKC 2024 adalah impian yang sangat berharga, mengingat turnamen ini merupakan puncak sekaligus penutup dari sirkuit seri Honor of Kings Global Invitational perdana—sebuah inisiatif yang telah didukung oleh Level Infinite dengan investasi sebesar US$15 juta (sekitar Rp234,9 miliar) untuk mengembangkan ekosistem esports Honor of Kings.

Rangkaian turnamen dalam sirkuit Honor of Kings Global Invitational 2024 mencakup S1 di Turki, S2 di Malaysia, Midseason di Riyadh, dan Championship di Indonesia. Selain itu, peluncuran seri terbuka memberikan peluang bagi para pemain untuk merintis jalan menuju pro scene dalam esports Honor of Kings.

HOKC 2024 diharapkan menarik perhatian penggemar esports tidak hanya di Indonesia, tetapi juga di seluruh dunia. Penonton akan disuguhkan pertarungan sengit dari tim-tim elit yang bersaing untuk mengukir nama di pentas global. 

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

VIDEO FEED

More in Honor Of Kings