Connect with us

Mobile Legends

Guide Cici ML: Role, Skill, Item, Battle Spell, Emblem, dan Counter Terbaru 2024

Cici ML

Sempat akan dirilis pada 23 Desember 2023, Cici hero di Mobile Legends terpaksa ditunda sampai tanggal 27 Desember 2023. Nah Cici termasuk hero baru, tapi meski begitu dia sudah menjadi hero yang langsung masuk Meta game ML pada tahun 2024.

Role dan Cerita Asal-Usul Cici di Mobile Legends

Cici, pendatang baru di Mobile Legends ini adalah hero dengan role Fighter. Kisah Cici di dunia Lands of Dawn dimulai pada malam yang megah di Castle Aberleen. Nah kemunculan Cici dari Whimsical Wonders Troop mengguncang seisi kota karena adanya seni pertunjukan dahsyatnya.

Meski dilarang tampil, tapi semangatnya sangat menarik perhatian. Namun, ketika ada ancaman muncul, sebuah pertemuan tak terduga malah membawa kisah keluarga Cici serta sejarah lama kota. Dengan bantuan teman-temannya dan pertunjukannya yang memukau, Cici mengubah takdir Castle Aberleen.

Cici mengembalikan keceriaan yang lama hilang dan menandai awal dari era baru bagi Castle Aberleen yang sebelumnya suram. Cici memiliki misi khusus yang membuatnya harus meninggalkan dunia asalnya dan datang ke Land of Dawn.

Skill Cici dan Combo Skillnya

Yo-Yo Blitz (Skill 1)

Menggunakan Yoyo untuk menyerang musuh terdekat dalam jangkauan secara terus menerus (10 kali) dan memberikan Physical Damage. Jika tidak ada target, Yoyo menyerang Turret atau Base sebagai gantinya. Ini memberikan 20% damage ekstra pada minion.

Buoyant Bounce (Skill 2)

Melompat ke lokasi target, jka mendarat di unit mana pun (tidak termasuk turret dan base) maka dapat melompat lagi ke arah joystick. Jika mendarat pada musuh dengan lompatan pertama, maka memberikan kerusakan fisik kepada mereka.

Performance Delight (Skill Pasif)

Menghasilkan tumpukan Delight setelah memberikan damage, meningkatkan kecepatan gerak sebesar 0,75% dan spell vamp sebesar 0,75% per tumpukan hingga 10 kali. Ini menggandakan efek pada tumpukan penuh.

Curtain Call (Skill Ultimate)

Melemparkan Yoyo ke arah target yang dituju dan menghubungkannya dengan target lain di dekatnya. Ini memberikan kerusakan fisik, menyebabkan efek slow dan menarik mereka bersama.

Combo skill terbaik Cici adalah: Skill 3-1-2 atau Skill 3-2-1. Jelasnya yaitu menggunakan skill 3 dulu untuk mengikat lawan dan meningkatkan efek dari skill 1. Lalu langsung serang menggunakan skill 1. Jika jarak lawan cukup jauh atau berusaha melarikan diri, kalian bisa mendekati atau mengejarnya dengan skill 2.

Item Build Hero Cici

Warrior Boots

+40 Movement SPD dan +22 Physical Defense. Setiap terkena Basic Attack meningkatkan 5 Physical Defense (max 25 selama 3 detik).

War Axe

+25 Physical Attack, +550 HP dan +10% CD Reduction. Pasif memberikan +12 Physical Attack dan +2% Spell Vamp setiap detik selama 4 detik. Kemudian memberi 10% True Damage tambahan sesuai dengan Base Damage saat stack penuh.

Hunter Strike

+80 Physical Attack dan +10% CD Reduction. Atribut unik +15 Physical PEN dengan pasif meningkatkan 50% Movement Speed saat deal damage sebanyak 5x (3 detik dengan CD 8 detik).

Brute Force Breastplate

+600 HP, 30 Physical Defense dan +10% CD. Pasif memperoleh 6 Physical Attack dan Magic Power tambahan selama 4 detik, hingga 6 stack setiap detik setelah memberi damage. Ini juga memperoleh 15% CD saat stack penuh.

Blade Armor

+90 Physical Defense dengan atribut unik 20% Critical Damage Reduction. Saat diserang Basic Attack, memberi Physical Damage setara dengan 20% dari Damage yang diterima (dihitung sebelum Damage Reduction) +20% Physical Defense hero kepada lawan dan menyebabkan efek slow sebesar 15% selama 1 detik.

Immortality

+800 HP dan +40 Magical Defense. Resurrect, menghidupkan kembali pengguna (cooldown 180 detik). Atribut dasar yang didapat 15% HP dan shield yang dapat menangkal 300-1000 damage.

Battle Spell yang Cocok Untuk Cici

Sprint

Meningkatkan kecepatan gerak Cici, ini berguna untuk lari, mengejar, atau melakukan tindakan cepat.

Flicker

Berpindah instan yang berguna menghindari serangan musuh atau sekedar melakukan inisiasi.

Vengeance

Dapat memberikan damage pada lawan yang menyerang, sehingga ada potensi serangan balik Cici.

Emblem Untuk Cici ML

Firmness

Memberikan tambahan Physical Attack, meningkatkan kekuatan serangan dasar Cici.

Festival of Blood

Meningkatkan Physical Lifesteal, memberikan Regenerasi HP tambahan setiap kali Cici menyerang.

Brave Smite

Menambahkan Physical Penetration, membuat serangan Cici lebih efektif dalam menembus pertahanan lawan.

4 Counter Hero Cici Paling Ampuh

Yu Zhong

Memiliki banyak kelebihan, yaitu efek CC dan regen HP terbaik yang bisa digunakan menghadapi Cici.

Baxia

Memiliki mobilitas tinggi dan bisa membuat spell vamp milik Cici tidak maksimal melalui skill pasifnya.

Natalia

Roamer yang memiliki Damage Burst yang bisa cukup leluasa menyakiti Cici. Dengan Burst Damage yang diterima, peluang diri Cici selamat menjadi sangat kecil.

Dyrroth

Ampuh melawan Cici yang memiliki durabilitas rendah ketika di early dan mid game. Ini akan semakin hebat dengan kombo serta battle spell Petrify untuk mengcounter skill blink Cici.

Jadi itulah guide hero Cici di ML. Meski hanya memiliki base HP yang terbilang kecil di kelas Fighter lainnya, Cici MLBB tetap fleksibel untuk dimainkan. Ini apalagi bila disertai dengan rekomendasi build diatas ini!

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

VIDEO FEED

More in Mobile Legends