
Moonton akhirnya merilis format pertandingan dari Mid Season Cup (MSC) yang akan digelar pada 2024 ini. Di format tersebut, akan ada delapan tim tambahan yang berkesempatan untuk mengamankan slot di pertandingan yang paling ambisius untuk Mobile Legends: Bang Bang.
Pertandingan MSC 2024 ini dari sesi Wild Card hingga Main Stage akan digelar pada 28 Juni – 14 Juli 2024. 23 slot di tiap region pun akan bertanding di Wild Card, dan 16 di antaranya yang menang akan naik ke Main Stage untuk mendapatkan juara pertama di MSC 2024 ini.
Pada Februari 2024 ini, Moonton sudah mengumumkan bahwa prize pool untuk MSC 2024 ini akan memiliki total hadiah hingga 3 Juta USD (47.2 Miliar Rupiah) yang akan dibagikan ke tiap pemenang sebagai bentuk kerjasama dengan EWC yang mampu membawa turnamen Mobile Legends: Bang Bang ini hingga regional Timur Tengah.
Secara garis besarnya, prize pool tersebut akan dibagi ke tim esports regional hingga urutan terakhir. Pembagian prize pool:
- Champion: $1,000,000
- 2nd Place/Runnerup: $500,000
- 3rd-4th Place: $200,000
- 5th-8th Place: $100,000
- 9-16th Place: $56,000
- 17th-23rd Place: $36,000
Sementara itu untuk slot MSC 2024 ini akan dibagikan ke beberapa regional, di antaranya:
Indonesia: 2 Slot
Filipina: 2 Slot
Timur Tengah dan Afrika Utara (MENA): 2 Slot
Kamboja: 1 Slot
Tiongkok: 1 Slot
Eropa Timur dan Asia Tengah (EECA): 1 Slot
Amerika Latin (LATAM): 1 Slot
Malaysia: 1 Slot
Myanmar: 1 Slot
Amerika Utara (NA): 1 Slot
Singapura: 1 Slot
Turkiye: 1 Slot
Wild Card: 1
