Connect with us

Mobile Legends

EVOS Jadi Wakil Indonesia di GEG 2024, Coach Age Jelaskan Alasannya!

EVOS Esports resmi terpilih sebagai wakil Indonesia dalam turnamen internasional Global Esports Games atau GEG 2024, meskipun banyak yang mempertanyakan keputusan ini. Pasalnya, EVOS gagal tampil impresif di MPL ID S14, hanya meraih tiga kemenangan sepanjang musim dan kembali gagal lolos ke babak playoff. Kegagalan ini juga menghalangi mereka untuk bersaing memperebutkan tiket ke M-Series.

Lalu, mengapa EVOS yang terpuruk di MPL ID S14 bisa menjadi wakil Indonesia di GEG 2024? Coach Age, sebagai perwakilan EVOS, akhirnya memberikan penjelasan mengenai banyaknya pertanyaan seputar pemilihan tim ini.

source: Live Streaming Steven Age

“GEG itu udah didaftarin week 3 atau 4 itu, PBESI udah minta cuma ONIC waktu itu skip turnamennya jadi turun ke runner-up musim lalu (IESF),” ungkap Coach Age dalam live streaming-nya.

Dari penjelasan ini, diketahui bahwa PBESI (Pengurus Besar Esports Indonesia) awalnya menunjuk ONIC sebagai perwakilan Indonesia untuk GEG 2024. Namun, ONIC memutuskan untuk tidak ikut serta dalam turnamen ini, sehingga slot perwakilan jatuh kepada EVOS, yang merupakan runner-up dari IESF musim lalu. Proses pendaftaran EVOS sendiri sudah dilakukan sejak week 3 atau 4 di MPL ID Season 14.

GEG 2024 adalah turnamen Mobile Legends berskala internasional. Jika tim berhasil lolos dari babak regional SEA, mereka akan melaju ke turnamen global di China.

Roster EVOS yang bertanding di GEG ini merupakan dari pemain MPL dan roster inactive EVOS yaitu Branz, Panser, VAN, Saykots, Dreams, dan Clawkun. Menariknya, tidak ada Anavel di roster ini, karena posisi jungler utama diisi oleh VAN.

Performa EVOS di Kualifikasi GEG 2024

source: Instagram PBESI Official

EVOS (Timnas Indonesia) sudah menjalani dua pertandingan di GEG SEA Regional melawan Laos dan Thailand, dan berhasil memenangkan keduanya dengan skor telak 2-0. Pertandingan berikutnya akan digelar pada 6 Oktober 2024 melawan Timor Leste.

Mari kita dukung terus EVOS sebagai perwakilan timnas Indonesia di ajang internasional ini, dengan harapan mereka bisa memberikan hasil terbaik dan mengharumkan nama bangsa.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

VIDEO FEED

More in Mobile Legends