Connect with us

Mobile Legends

Debut Team Vitality di MDL ID Season 10 Berakhir dengan Kekalahan

Debut Team Vitality di kancah MDL ID Season 10 tak berakhir manis. Vivian Cs belum bisa mengimbangi permainan Pendekar Esports dan harus takluk dengan skor 0-2.

Team Vitality yang seluruh rosternya wanita mendapatkan tiket bertanding di ajang MDL ID Season 10 setelah menjadi juara di WSL Season 8. Team Vitality yang disebut-sebut tim ladies terkuat di tanah air saat ini mencoba kebolehannya dengan tampil melawan tim-tim MDL lainnya yang memiliki roster pria.

Diprediksi mampu memberikan perlawanan ketat, Team Vitality gagal menampilkan performa terbaiknya. Mereka harus takluk dua game langsung dalam game yang relative cukup singkat, yakni 13 menit di game pertama serta kurang dari 10 menit di laga kedua.

Team Vitality nampaknya masih belum bisa bangkit ke performa terbaiknya pasca kekalahan mengejutkan di pertandingan grand final MWI 2024. Kala itu, Vivian Cs yang difavoritkan menjadi juara justru dikejutkan dengan kekalahan telak 0-3 dari wakil Filipina, Omega Empress.

Meski kalah, Team Vitality masih memiliki waktu untuk membenahi performanya, pasalnya di fase grup ini taka da tim yang tereliminasi. Seluruh tim hanya bertanding untuk memperebutkan peringkat yang lebih baik sebelum saling bunuh di Fase Progressive Round yang menggunakan sistem swiss round.

Sedangkan di pertandingan lain ONIC Prodigy masih terlalu kuat dari Alter Ego X. Meski diperkuat beberapa pemain Bintang seperti Tazz dan Celiboy, Alter Ego X gagal membendung permainan solid tim ONIC Prodigy.

Di Grup A, EVOS Icon mengalahkan tim Dewa United Morpheus dengan skor 2-0, sedangkan Raja Phoenix berhasil memenangkan pertarungan sengit melawan Geek Fam Jr dengan skor 2-1.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

VIDEO FEED

More in Mobile Legends