Connect with us

PUBG Mobile

Daftar 10 Pemain Terbaik PUBG MOBILE World Cup 2024, Ada Pemain Indonesia!

PUBG MOBILE World Cup 2024 kembali mencuri perhatian dengan daftar 10 pemain terbaik yang bersinar di turnamen-turnamen terbaru. Pengumuman ini memberikan pandangan menarik tentang performa para pemain yang berhasil mendominasi di skena esports PUBG MOBILE. Tiga pemain teratas saat ini berasal dari Jepang, China, dan Brasil, yaitu ReijiOcO dari tim REJECT, Qzz dari Tianba, dan MAFIOSO dari Alpha 7.

Pemain-pemain ini memperlihatkan performa yang luar biasa, mulai dari eliminasi, damage yang diberikan, hingga waktu bertahan hidup. Dengan PUBG MOBILE Global Championship 2024 yang semakin dekat, para penggemar pasti ingin mengetahui siapa saja pemain yang patut diwaspadai di panggung dunia. Ini dia liist dari PUBG Mobile World Cup 2024.

Daftar 10 Pemain Terbaik PUBG MOBILE World Cup 2024

  1. ReijiOcO, Team REJECT (Jepang)
    Memimpin di posisi pertama, ReijiOcO yang dikenal sebagai sniper andalan tim REJECT mencatatkan 33 eliminasi, membawa timnya ke posisi kedua di turnamen. Prestasinya sebagai Most Valuable Player (MVP) di 2024 PUBG MOBILE Global Open menegaskan bahwa ReijiOcO adalah ancaman besar di setiap pertandingan.
  2. Qzz, Team Tianba (China)
    Di posisi kedua, Qzz mencatatkan 32 eliminasi dengan total 6930 damage. Dengan rata-rata 1,78 eliminasi per pertandingan, Qzz menunjukkan konsistensinya sebagai fragger andal di berbagai turnamen besar, termasuk 2024 PEL Spring Finals dan 2023 PMPL North America Spring.
  3. MAFIOSO, Team Alpha 7 (Brasil)
    Sang ahli headshot, MAFIOSO, dikenal dengan 10 headshots dan berhasil mendapatkan gelar Gunslinger di 2024 PMWC. Dengan senjata favoritnya Mini14, ia membantu Alpha 7 meraih kemenangan dan memecahkan rekor Chicken Dinner di PMWC 2024.
  4. REVO77K, Team Alpha 7
    Sebagai “Raja Bertahan”, REVO77K mencatatkan waktu bertahan hidup selama 6 jam, 1 menit, 59 detik. Keahliannya dalam melakukan tembakan 360° dan lemparan granat yang akurat menjadikannya pemain kunci dalam kemenangan Alpha 7.
  5. Cyxae, Team DRX
    Dengan 23 eliminasi, Cyxae membawa timnya dari posisi bawah ke tempat keempat di 2024 PMWC. Sebagai MVP di Survival Stage Day 2, ia terbukti mampu diandalkan saat timnya berada dalam tekanan.
  6. DOK, Team 4Merical Vibes
    Meskipun timnya hanya menempati posisi ke-12, performa DOK di 2024 PMWC luar biasa. Ia mencatatkan 36 knockdowns dan peringkat ketiga dalam jumlah damage, menjadikannya pemain yang sangat ditakuti di skena esports PUBG MOBILE.
  7. YummyMEI, Team BOOM Esports
    Dengan akurasi yang luar biasa, YummyMEI berhasil mencetak 9 headshots dan membantu tim BOOM meraih dua kali Winner Winner Chicken Dinner, menjadikannya sosok penting dalam peringkat lima besar 2024 PMWC.
  8. TonyK, Team Vampire Esports
    Pemegang rekor eliminasi terbanyak dalam satu turnamen, TonyK mencatatkan 23 eliminasi di 2024 PMWC, meskipun mengalami beberapa kendala di awal. Ke depannya, TonyK akan tetap menjadi pemain yang patut diwaspadai di tim Vampire Esports.
  9. XC, Team Tianba
    Sebagai supporting fragger, XC menonjol dengan 20 eliminasi assists. Gelar Best Rookie di PEL Spring 2024 membuktikan bahwa ia layak menjadi bagian penting dari tim Tianba yang menempati posisi ketiga di PMWC.
  10. FROZENNX, Team IW NRX
    Meski timnya dianggap underdog, FROZENNX menunjukkan kehebatannya dengan 23 eliminasi dan membawa timnya ke posisi yang lebih baik. Ia menjadi salah satu pemain yang terus berkembang dan patut diperhatikan di turnamen mendatang.

Dengan PUBG MOBILE Global Championship yang semakin dekat, komunitas esports PUBG MOBILE dapat menantikan aksi lebih menegangkan dari para pemain top ini. Jangan lewatkan update terbaru dan lihat apakah mereka bisa mempertahankan posisi mereka di puncak leaderboard tahun ini!

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

VIDEO FEED

More in PUBG Mobile