Connect with us

Mobile Legends

Sumatera Utara Sabet Gelar Juara MLBB PON XXI

Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI masih berlangsung, dan pada tanggal 18 September 2024, cabang Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) baru saja menggelar pertandingan final. Tim tuan rumah, Sumatera Utara, berhasil keluar sebagai juara MLBB PON XXI setelah menundukkan tim Bali dengan skor 3-1 di Grand Final. Ini adalah kali kedua mereka mengalahkan Bali, setelah sebelumnya bertemu di Final Upper Bracket dan menang 2-0.

Tim Sumatera Utara menunjukkan dominasi mereka sepanjang turnamen, melaju mulus tanpa hambatan sejak babak awal. Performa solid mereka membuat banyak pihak memprediksi bahwa mereka akan meraih gelar juara.

Pertandingan Grand Final yang Penuh Ketegangan

Grand Final antara Sumatera Utara dan Bali berlangsung seru, meskipun berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Sumatera Utara. Pada game pertama, Bali tampil agresif dengan pick Fanny sebagai jungler, yang memberikan mereka keunggulan di awal permainan. Namun, Sumatera Utara mampu membalikkan keadaan, berkat performa gemilang KennyR yang menggunakan Harith. Ia menjadi kunci kemenangan timnya di game ini.

Game kedua, dominasi sepenuhnya berada di tangan Sumatera Utara. Mereka unggul 9000 gold pada menit ke-7 dan menyelesaikan pertandingan dengan cepat, hanya dalam waktu 9 menit 26 detik.

Di game ketiga, Sumatera Utara kembali unggul di awal permainan, tetapi gagal mempertahankan keunggulan. Bali berhasil mendapatkan momentum penting, terutama saat perebutan Lord di menit ke-15. Meskipun Sumatera Utara berhasil mengamankan Lord, seluruh pemain mereka ter-wiped-out, yang memberikan Bali kesempatan untuk comeback dan memperkecil kedudukan menjadi 2-1.

Game keempat menjadi ulangan dari game kedua, di mana Sumatera Utara mendominasi sejak awal. Mereka dengan cepat menyelesaikan pertandingan dalam waktu 10 menit.

Gelar Juara MLBB PON XXI untuk Sumatera Utara

Dengan kemenangan ini, Sumatera Utara berhasil meraih gelar juara MLBB PON XXI, mengukir sejarah sebagai tim terbaik dalam turnamen tersebut. Posisi runner-up diraih oleh Bali, sementara Jawa Barat menempati posisi ketiga. Sumatera Utara pulang dengan kebanggaan sebagai juara setelah melalui perjalanan yang hampir sempurna.

source: PBESI
source: PBESI

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

VIDEO FEED

More in Mobile Legends