Connect with us

DOTA2

Final TI13: Tim, Jadwal, Format, dan Lainnya

FInal TI13 kini sudah di depan mata, di mana delapan tim tersisa akan berjuang memperebutkan Aegis of Champions. Turnamen ini semakin mendekati puncaknya, dengan tim juara bertahan Team Spirit sudah tereliminasi lebih awal.

Delapan tim tersisa akan bertarung untuk meraih gelar dan trofi. Beberapa impian akan hancur, sementara yang lain akan terwujud. Inilah semua informasi yang perlu kamu ketahui jelang akhir pekan ini. Jangan lewatkan pertandingan kelas dunia dan saksikan sejarah yang akan tercipta.

Delapan Tim Terakhir di TI13

Edisi turnamen ini merupakan yang pertama sejak 2017 di mana tim-tim dipilih melalui proses undangan langsung, dan pertama kali sejak 2019 yang menampilkan kualifikasi terbuka.

Untuk The International, terdapat enam wilayah – MENA digabungkan dengan Eropa Barat. Berikut adalah detail undangan dan kualifikasi tim:

  • Enam tim diundang langsung
  • Sepuluh tim dari kualifikasi regional
  • Dua tim dari Eropa Barat, China, Asia Tenggara, dan Amerika Selatan
  • Satu tim dari Eropa Timur dan Amerika Utara

Tim yang berhasil masuk ke final:

  • Xtreme Gaming – Undangan langsung
  • Team Falcons – Undangan langsung
  • Team Liquid – Undangan langsung
  • Gaimin Gladiators – Undangan langsung
  • BetBoom Team – Undangan langsung
  • Cloud9 – Kualifikasi Eropa Barat
  • Tundra Esports – Kualifikasi Eropa Barat
  • Aurora – Kualifikasi Asia Tenggara

Format Final TI13

Sama seperti tahun sebelumnya, TI13 dibagi menjadi dua fase utama: Kualifikasi, fase grup, dan playoff (hingga top 8) yang diberi label sebagai The Road to The International, sementara playoff untuk delapan tim tersisa diberi label sebagai The International itu sendiri.

  • Finals: 13 – 15 September 2024
  • Delapan tim bertanding dalam format double elimination bracket
  • Semua seri best-of-three, kecuali Grand Final
  • Grand Final best-of-five

Jadwal Final The International 2024

source: liquipedia.net/TI13
  • Jumat, 13 September
    • BetBoom Team vs Team Falcons – 10:00 CEST / 15.00 WIB
    • Aurora vs Xtreme Gaming – 13:00 CEST / 18.00 WIB
    • Team Liquid vs Cloud9 – 16:00 CEST / 21.00 WIB
    • Tundra Esports vs Gaimin Gladiators – 19:00 CEST / 24.00 WIB
  • Sabtu, 14 September
    • Lower Bracket Quarter Finals – 10:00 CEST / 15.00 WIB
    • Lower Bracket Quarter Finals – 13:00 CEST / 18.00 WIB
    • Upper Bracket Finals – 16:00 CEST / 21.00 WIB
    • Lower Bracket Semi Finals – 19:00 CEST / 24.00 WIB
  • Minggu, 15 September
    • Lower Bracket Finals – 10:00 CEST / 15.00 WIB
    • Grand Finals – 13:00 CEST / 18.00 WIB

Total Hadiah TI13

Total hadiah awal TI13 adalah $1,600,000 atau setara 24 Miliar rupiah. Sebanyak 25% dari semua penjualan Compendium akan ditambahkan ke total hadiah. Hingga saat ini, total hadiah telah mencapai $2,511,469, dengan tambahan $911,469 dari penjualan Compendium.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

VIDEO FEED

More in DOTA2