BNDT Esports dengan bangga mengumumkan peluncuran tim esports terbaru mereka yang akan fokus pada permainan PUBG Mobile. Tim ini menampilkan para pemain berbakat yang siap bergabung panggung esports nasional hingga internasional.
Tim baru BNDT Esports ini diperkenalkan dengan kekuatan penuh, membawa pemain terbaiknya yang telah terbukti dalam beberapa kompetisi.
Berikut adalah daftar lengkap pemain dari tim baru BNDT Esports:
Roster Tim:
Liquid (In Game Leader) – Leander Deusfiel Sorongan
Lenn (Rusher) – Valentius Earnestine
ZuooVANN (Rusher) – Rizqi Maulana
Leleboy (Support) – Michael
Pemain Liquid (In-Game Leader), Leander Deusfiel Sorongan, berbekal pengalaman yang luar biasa dalam berbagai turnamen internasional. Sebelumnya, Liquid telah memperkuat tim juara dunia PMCO Fall Split Global Final 2019 “Bigetron Red Alliens”, menjadikannya aset berharga bagi BNDT Esports.
Lenn dan ZuppVANN, sebagai pemain Rusher yang hebat, ditambah Support yang kuat dari Leleboy memastikan bahwa tim beroperasi secara sinergis dalam setiap situasi.
BNDT Esports percaya bahwa tim baru ini akan membawa semangat dan warna baru, dengan fokus pada kompetisi PUBG Mobile. Dengan kekuatan dari setiap pemain yang sangat berbakat, mereka bertekad untuk meraih kemenangan dan membawa nama BNDT Esports ke level yang lebih tinggi berawal dari komunitas.
CEO BNDT Esports, Annan Zelidan, dalam sebuah pernyataan, menyatakan, “Kami berawal dari tim sepakbola komunitas dengan tujuan menjadi sehat, dan sekarang kami telah berekspansi ke esports, dan kami percaya bahwa dengan pemain-pemain hebat ini kami akan mampu bermain hingga di panggung internasional.”
VIDEO FEED
-
Video Feed
/ 4 months agoPerbedaan Gameplay Malaysia dan Indonesia
Mantan Analyst dari Homebois Malaysia yaitu Antagonist bilang kalau kualitas permainan team Indonesia jauh...
By Hilda Apriza -
Video Feed
/ 4 months agoKenalan Yuk, Sama Coach Arcadia!
Michael Arcadia Bocado atau yang biasa kita kenal dengan Coach Arcadia adalah seorang Coach...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 7 months agoKenalan Yuk, Sama Sir Pai!
Rafly Alvareza Sudrajat lahir 26 maret tahun 99, biasa kita kenal sebagai Sir Pai...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 8 months agoKenalan Yuk, Sama BTR Rachel!
Pemilik nama lengkap Rachel Aseelah Hanafi ini lahir di Jakarta, 25 Juli 2007. Ia...
By Krisdiyono