Connect with us

PUBG Mobile

Update Terbaru PMSL SEA 2024 Spring

Posisi klasemen memang banyak mengalami perubahan. Team NKT sebelumnya ada di posisi kedua, kini diambil alih oleh Team Flash.

Update Terbaru PMSL SEA 2024 Spring

Meski tidak bertanding di hari kedua pekan pertama, Tim RRQ Ryu masih belum tegeser dari puncak klasemen PMSL SEA 2024 Spring. Pasalnya meski tak bermain torehan 85 poin milik Nerpehko Cs belum bisa dikejar tim-tim lainnya yang kemarin (22/2) bertanding.

Posisi klasemen memang banyak mengalami perubahan, mengingat tidak semua tim bertanding setiap harinya. Posisi kedua yang sebelumnya ditempati Team NKT, kini diambil alih oleh Team Flash yang menempel RRQ dengan raihan 79 poin.

Wakil Indonesia, Bigetron Red Aliens menembus #3 klasemen usai berhasil raih pundi-pundi poin sehingga mereka kini koleksi 78 total poin. Serta ada Yoodo Alliance yang kini bertengger pada #4 klasemen dengan 77 total poin yang membuka asa mereka untuk bisa bersaing di papan atas PMSL SEA 2024 Spring.

Ancaman besar untuk RRQ justru datang dari tim asal Thailand, Vampire Esports. Tim ini menjadi yang paling bersinar di hari kedua yang berhasil meraih 72 total poin dan meroket ke peringkat 5 klasemen dengan 2x WWCD. 

Baru bermain hari ini tetapi Vampire Esports sudah menunjukkan kekuatan asli mereka dengan tancap gas untuk bisa amankan papan atas klasemen League Stage ini. Hasil bagus ini akan jadi modal berharga bagi Vampire Esports untuk bisa raih hasil maksimal pada PMSL SEA 2024 Spring ini setelah dua edisi sebelumnya mereka gagal total.


Performa kurang meyakinkan justru diperlihatkan sang juara bertahan, Alter Ego Ares. Tim asal Indonesia ini terpuruk pada #17 dengan raihan 31 total poin saja.

Tim debutan Talon Esports juga belum bisa berbuat banyak dan berada tepat di bawah Alter Ego Ares dengan total perolehan poin yang sama (31 poin). Satu lagi tim Indonesia yang bertanding kemarin, Pigmy Team tampil cukup baik dengan 46 total poin dan berada di peringkat 10 klasemen sementara. 

Hari ini RRQ Ryu akan kembali bertanding untuk mempertahankan posisinya di puncak klasemen. Nerpehko Cs akan bertemu langsung dengan Vampire Esports yang juga tampil tak kalah gemilang di hari pertamanya kemarin.

Mampukah RRQ Ryu pertahankan puncak klasemen PMSL SEA 2024 Spring, apakah tim-tim asal Indonesia lainnya bakal menampilkan performa terbaiknya sore nanti? Jangan lupa untuk dukung terus tim-tim Indonesia yang bertanding di PMSL SEA 2024 Spring! 

Jangan lupa untuk terus membaca berita-berita terbaru seputar dunia game dan esports hanya di MobileNation!

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

VIDEO FEED

More in PUBG Mobile