Pertandingan Grand Final MPL ID S14 berlangsung seru. Team RRQ Hoshi dan Team Liquid ID sama-sama tidak mau kalah. Saling kejar mengejar terjadi namun hasil akhir menjadi milik para penunggang kuda usai taklukkan RRQ Hoshi dengan skor 4-3. Hal ini membuat TLID jadi juara MPL ID S14.
Jalannya Pertandingan RRQ vs TLID
Game pertama jadi miliki TLID, kombinasi matang dari Aran dan Widy membuat inisiasi berkali-kali dilancarkan. Meskipun Skylar telah gunakan hero powernya Natan namun tak mampu untuk berbuat banyak setelah kalah dari early game. Beatrix dari AeronShikii berhasil untuk beberapa kali melakukan kill dan dapatkan farming yang lancar.
Game kedua jadi milik RRQ Hoshi, Mathilda dari Idol jadi kunci meskipun ada Chip yang kembali digunakan Widy seperti game pertama. Phoveus dari RRQ Dyrennn juga jadi kunci dan sukses menjadi MVP pada game tersebut.
Hilda kali ini digunakan RRQ Hoshi, menjadi momok menakutkan bagi hero lawan. Alpha dari Faviann tak berkutik bahkan Hilda dari Dyrennn mendapatkan Legendary sebelum akhirnya tershut-down. Meskipun begitu kemenangan tetap jadi milik RRQ dengan keunggulan sejak early game.
Game keempat Hilda kembali digunakan namun tak begitu efektif. Hasilnya Suyou dari Faviann sangat menggila dan membawa kedudukan kembali sama, 2-2.
Permainan berlanjut ke game kelima yang ternyata kembali jadi milik RRQ Hoshi. First pick Phoveus jadi kunci bagi kemenangan RRQ dan mengacak-acak permainan dari TLID. Tak butuh waktu yang cukup lama untuk RRQ menyelesaikan match kelima dan RRQ dapatkan poin 3-2.
Game keenam berlangsung seru kedua tim sama-sama dapatkan momentum. Namun Ling-Angela combo dari TLID sukses untuk mematikan permainan Faramis dari RRQ Hoshi. Sebenarnya RRQ sempat dapatkan momentum namun dibalikkan dengan combo AeronShikii dan Widy dengan gunakan hero Khaleed dan Lunox. Hasilnya Skylar, Rinz terpick-off menyisakan Idok, Sutsujin dan Dyrennn yang tak mampu pertahankan base dari RRQ Hoshi.
Chou Widy Bawa TLID Juara MPL ID S14
Seperti sebuah anomali pada game terakhir, Chou milik Widy dilepaskan dan benar saja dipick. RRQ sempat bisa dapatkan momentum sedikit namun kombinasi dari Terizla, Chou dan Ling milik TLID menghancurkan. Bersama dengan Lord meskipun sempat bisa ditahan teamfight namun base milik RRQ hancur dan membuat TLID keluar sebagai juara di MPL ID S14.
Selamat bagi Team Liquid ID menjadi juara di MPL ID S14, mereka menjadi juara untuk pertama kali di MPL Indonesia. Setelah 6 tahun pasang surut, dengan punggawa muda Team Liquid ID berhasil untuk jadi juara.
VIDEO FEED
-
Video Feed
/ 3 months agoPerbedaan Gameplay Malaysia dan Indonesia
Mantan Analyst dari Homebois Malaysia yaitu Antagonist bilang kalau kualitas permainan team Indonesia jauh...
By Hilda Apriza -
Video Feed
/ 3 months agoKenalan Yuk, Sama Coach Arcadia!
Michael Arcadia Bocado atau yang biasa kita kenal dengan Coach Arcadia adalah seorang Coach...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 7 months agoKenalan Yuk, Sama Sir Pai!
Rafly Alvareza Sudrajat lahir 26 maret tahun 99, biasa kita kenal sebagai Sir Pai...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 7 months agoKenalan Yuk, Sama BTR Rachel!
Pemilik nama lengkap Rachel Aseelah Hanafi ini lahir di Jakarta, 25 Juli 2007. Ia...
By Krisdiyono