Connect with us

Mobile Legends

RRQ Fiel Ungkap Tiga Rookie Paling Potensial di MPL ID S14

Musim ini, MPL ID S14 dipenuhi dengan banyak rookie berbakat yang menunjukkan potensi besar mereka di panggung kompetisi. Beberapa di antaranya berhasil mencuri perhatian dan bermain gemilang di babak playoff, bahkan menempatkan diri mereka sebagai calon pemain yang berpotensi tampil di turnamen dunia, M6. Dalam sebuah wawancara bersama media, mantan coach dan analis tim RRQ Hoshi, RRQ Fiel mengungkapkan tiga nama rookie yang menurutnya memiliki kemampuan yang paling menonjol dan siap bersaing di tingkat dunia.

Tiga Nama Rookie yang Disebut RRQ Fiel

1. Rinz (RRQ Hoshi)
Fiel menyebut Rinz sebagai rookie pertama yang sangat potensial. Meski Rinz berasal dari RRQ, Fiel menegaskan bahwa penilaian ini tidak bias. “Bukan karena dia dari RRQ, tapi sebagai midlaner, gaya bermain Rinz yang berani mengambil risiko sangat jarang ditemui sekarang,” jelas Fiel. Rinz dinilai memiliki kemampuan membaca permainan dan keberanian dalam bertarung, yang menjadi kualitas penting untuk bersaing di level dunia.

2. Aeronshikii (Team Liquid ID)
Rookie kedua yang disebut Fiel adalah Aeronshikii, Goldlaner dari Team Liquid ID. “Aeronshikii adalah Goldlaner yang berani berduel satu lawan satu di laning, sesuatu yang jarang kita lihat sekarang. Keberaniannya bahkan terlihat saat dia menghadapi Skylar,” tambah Fiel. Aeronshikii dikenal dengan ketangguhannya dalam duel dan kemampuan untuk memberikan tekanan besar kepada lawan di fase laning, menjadikannya pemain yang patut diperhitungkan di masa depan.

3. Favian (Team Liquid ID)
Rookie terakhir yang disebut Fiel adalah Favian, yang menurutnya tidak perlu diragukan lagi. “Kalau boleh menyebut tiga nama, jelas Favian masuk di antaranya. Alasannya sudah tidak perlu dijelaskan lagi,” tutup Fiel. Favian telah tampil luar biasa sepanjang musim, dengan performa yang konsisten dan mampu membawa timnya melaju jauh di MPL ID S14.

Ketiga rookie ini memang telah memperlihatkan performa luar biasa di musim ini, RRQ Fiel bahkan menyebutkan ketiga nama ini sebelum hasil Day 2 playoff keluar, di mana Team Liquid ID dan RRQ sama-sama melaju ke Final Upper Bracket. Keberhasilan mereka menembus babak playoff menunjukkan bahwa ketiganya memang layak mendapatkan perhatian dan penghargaan sebagai rookie berbakat.

Dengan satu slot M6 sudah dipastikan akan dipegang oleh pemenang antara RRQ dan Team Liquid ID, masih ada kemungkinan bagi kedua tim untuk bertemu kembali di Grand Final dan mengamankan satu slot lagi. Jika hal itu terjadi, bukan tidak mungkin kita akan melihat ketiga rookie ini berlaga di panggung dunia M6 dan membuktikan potensi mereka di hadapan dunia.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

VIDEO FEED

More in Mobile Legends