Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) kembali merilis update patch terbaru 1.8.47 pada 26 Desember 2023 kemarin. Banyaknya adjust dan buff hero di update kali ini, sekaligus memberi warna baru untuk daftar hero META Season 31.
Hero META sendiri penting untuk diketahui setiap player karena ini akan berdampak besar dalam gaya bermain selama satu musim. Nah buat kamu yang tidak mau ketinggalan apa saja hero META Season 31 Mobile Legends (ML), yuk simak dalam ulasan berikut ini!
Hero META Season 31
- Balmond
Yap, sejak Cyclone Sweep yang memiliki kemampuan berputar-putar ini tidak lagi dapat diganggu oleh efek crowd control, Balmond resmi masuk dalam hero top tier sebagai jungler di rank season 31 ini.
Selain itu, hero ini memperoleh 15% Movement Speed selama penggunaan skill-nya, serta jangkauan ultimate dari Balmond saat ini lebih jauh dari biasanya.
- Alice
User Alice sekarang tak lagi dipusingkan dengan mengumpulkan stack Blood Orb agar bisa memaksimalkan keuntungan pasifnya. Alice saat ini hanya akan bergantung terhadap level dan item yang dimilikinya.
Kemampuan dari ultimate-nya akan memberikan daya tahan yang lebih untuk Alice, serta mendungkung skill 2 dapat digunakan lebih sering dan menghasilkan burst damage.
- Lunox
Lunox kembali masuk dalam salah satu hero META di Season 31. Kini, hero mage itu dapat lebih leluasa berganti mode karena hanya memiliki 1 energy untuk setiap mode.
Setiap mode Lunox sekarang dikonversikan satu sama lain dengan rasio 1:1. Namun, skill 2 (mode chaos) dengan ultimate (mode order) sekarang tak lagi menyebabkan efek slow kepada lawan.
- Barats
Barats sempat meredup sementara dari daftar hero fighter yang bagus untuk dijadikan jungler. Dengan perubahan pada stack yang harus dikumpulkan saat ini hanya 10, Barats dinilai sangat OP sebagai pilihan hero jungler.
Dari sebelumnya 25 stack yang harus dikumpulkan menjadi 10. Kemampuan itu juga didukung dengan peningkatan terhadap skill 2 yang mampu memberi 40% slow selama 1 detik, serta kebal dari efek CC ketika sedang mengisi kekuatan skill ultimate.
- Nana
Perubahan yang dialami pada update kali ini cukup memberikan dampak positif terhadap penggunaan Nana di ranked. Bahkan, karena perannya dalam team fight yang kuat, tak jarang publik ranked mem-banned hero tersebut.
Itu dikarenakan revamp yang diberikan terhadap skill 2 Nana, di mana ia mampu merubah semua lawan yang berada di area target menjadi boneka Molina. Ditambah dengan pengoptimalan terhadap ultimate-nya yang memberi efek ledakan lebih cepat dari biasanya.
- Guinevere
Masih sama dengan musim sebelumnya penggunaan Guinevere di ranked cukup banyak dan diperebutkan. Kemampuan Guinevere memberi efek CC kepada lawan, serta ledakan magic damage yang luar biasa, menjadi faktor utama hero ini bisa menciptakan momentum kemenangan.
- Tigreal
Tak ada perubahaan yang berarti untuk Tigreal. Namun, jika berbicara tentang hero Tank yang paling stabil dan kuat dalam partisipasi team fight, Tigreal adalah hero terbaik di META sekarang. Terutama dengan durabilitasnya yang baik dalam pertempuran besar.
VIDEO FEED
-
Video Feed
/ 4 months agoPerbedaan Gameplay Malaysia dan Indonesia
Mantan Analyst dari Homebois Malaysia yaitu Antagonist bilang kalau kualitas permainan team Indonesia jauh...
By Hilda Apriza -
Video Feed
/ 4 months agoKenalan Yuk, Sama Coach Arcadia!
Michael Arcadia Bocado atau yang biasa kita kenal dengan Coach Arcadia adalah seorang Coach...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 7 months agoKenalan Yuk, Sama Sir Pai!
Rafly Alvareza Sudrajat lahir 26 maret tahun 99, biasa kita kenal sebagai Sir Pai...
By Krisdiyono -
Video Feed
/ 8 months agoKenalan Yuk, Sama BTR Rachel!
Pemilik nama lengkap Rachel Aseelah Hanafi ini lahir di Jakarta, 25 Juli 2007. Ia...
By Krisdiyono