Connect with us

Free Fire

Team Falcons Juara FFWS SEA 2024 Spring, 4 Tim Free Fire Indonesia Lolos ke EWC 2024

Pagelaran grand final FFWS SEA 2024 Spring resmi berakhir akhir pekan lalu (26/5). Team Falcons (Thailand) berhasil keluar sebagai juara setelah memimpin dalam klasemen Grand Finals dengan 124 poin. Selain membawa pulang prize pool $100.000, Team Falcons juga merebut tiket ke ajang Esports World Cup (EWC) 2024.

Berlangsung di Phu Tho Indoor Stadium, Ho Chi Minh, Vietnam, sebanyak 12 tim bersaing memperebutkan gelar tim Free Fire terbaik se-Asia Tenggara. Team Falcons tampil agresif sepanjang 6 ronde yang digelar pada grand final FFWS SEA 2024 Spring. Mereka berhasil meredam Buriram United Esports yang mendominasi fase Knockout Standing hingga Point Rush.

Hal ini dapat terlihat jelas dari jumlah eliminasi point sebanyak 58 dari 6 ronde, atau rata-rata mereka mendapatkan hampir 10 eliminasi poin setiap rondenya. Tambahan 2 BooYah di ronde kedua dan terakhir semakin melambungkan poin Team Falcons di klasemen grand final.

source: Youtube Free Fire ID

Mereka unggul 25 poin dari P Esports yang menjadi runner up dengan 99 poin. Sedangkan Buriram United Esports yang sebenarnya lebih difavoritkan hanya berada di peringkat ketiga dengan 97 poin.

Sedangkan pencapain terbaik tim Indonesia didapatkan oleh EVOS Divine yang berada di peringkat keempat. Memiliki BooYah terbanyak dibanding tim lainnya (3 BooYaah), EVOS Divine gagal meraih puncak klasemen karena hanya berhasil mengumpulkan total 90 poin.

Satu kabar baik untuk tim Indonesia adalah lolosnya 4 tim Indonesia yang bertanding di grand final ke ajang EWC 2024. ONIC Esports (#7), Indostar (#8) dan RRQ Kazu (#9) berhasil lolos ke ajang EWC 2024. Sejatinya RRQ KaZu tidak mendapatkan tiket ke EWC 2024, namun karena Reverse Red telah lolos via jalur ESL Snapdragon Mobile Masters, Leagaeloth Cs menggantikan posisi mereka.

Klasemen dan Distribusi Hadiah FFWS SEA 2024 Spring

  1. Team Falcons – USD 100 ribu
  2. P Esporta – USD 40 ribu
  3. Buriram United Esports – USD 20 ribu
  4. Evos Divine – USD 20 ribu
  5. Stalwart Esports – USD 15 ribu
  6. Reverse Red – USD 15 ribu
  7. Onic Olympus – USD 12 ribu
  8. Indostars – USD 12 ribu
  9. RRQ Kazu – USD 10 ribu
  10. Attack All Around – USD 10 ribu
  11. Expand – USD 10 ribu
  12. WAG – USD 10 ribu
  13. GOW – USD 3 ribu
  14. Dewa United Apollo – USD 3 ribu
  15. Heavy – USD 3 ribu
  16. Todak – USD 3 ribu
  17. Team Flash – USD 3 ribu
  18. HomeBois – USD 3 ribu

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement

VIDEO FEED

More in Free Fire