Connect with us

Free Fire

RRQ Kazu Kian Kukuh di Puncak Klasemen FFWS ID 2024 Spring

Pekan kedua FFWS ID 2024 Spring telah berlangsung akhir pekan lalu. Tim favorit juara, RRQ Kazu masih melanjutkan performa gemilangnya dan semakin kukuh di puncak klasemen.

Transformasi dari Seri FFML, Turnamen FFWS ID 2024 Spring Akan Digelar Pekan Ini

Pekan kedua FFWS ID 2024 Spring telah berlangsung akhir pekan lalu. Tim favorit juara, RRQ Kazu masih melanjutkan performa gemilangnya dan semakin kukuh di puncak klasemen.

RRQ Kazu masih menjadi tim yang menguasai puncak klasemen keseluruhan usai mengeloksi 409 total poin dan unggul jauh dari para rivalnya seperti Bigetron Delta (374) dan Morph Team (325).

Konsistensi masih menjadi keunggulan utama RRQ Kazu. Meski tampil tak terlalu superior pada pekan kedua ini, tetapi konsistensi Legaeloth dkk dalam objektivitas dan placement membuat mereka tetap kukuh di puncak klasemen.

Bigetron Delta berhasil memperbaiki peringkat ke posisi kedua dari rangking 3 di pekan pertama. Mereka berhasil menempel ketat RRQ Kazu di klasemen sementara.

Dua tim papan atas, Morph Team dan ONIC Olympus juga berhasil memperbaiki posisinya di klasemen dengan penampilan yang sangat baik di pekan kedua. Morph Team melonjak dari peringkat 6 menjadi 3, sedangkan ONIC Olympus meroket dari rangking 9 ke posisi 4. 


source: IG Free Fire

Kabar baik juga menaungi EVOS Divine yang perlahan mulai naik ke posisi 6 yang mana pasukan Macan Putih ini telah kumpulkan 298 total point dan berpeluang menembus papan atas klasemen keseluruhan.

Sedangkan dua tim yang berada di papan atas pekan lalu, yakni Indostars dan Dewa United gagal bersinar di pekan kedua. Indostar yang di pekan pertama menempel ketat RRQ Kazu harus melorot ke peringkat 5 setelah hanya menuai 97 poin di pekan kedua.

Sedangkan Dewa United malah lebih buruk, tim yang diperkuat Mr05 ini harus melorot ke peringkat 9 dengan torehan 255 poin.

Tim manakah yang akan menjadi juara FFWS ID 2024 Spring? 

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement

VIDEO FEED

More in Free Fire