Connect with us

Free Fire

Karakter Paling Sering Digunakan di Free Fire Sepanjang Tahun 2023, Ada Siapa Aja?

Free Fire memiliki banyak karakter yang masing-masing memiliki kemampuan mereka sendiri, seperti Kelly yang punya kemampuan Dash atau Alok yang kerap digunakan untuk healing (memulihkan) HP. 

Ternyata ada karakter-karakter yang lebih populer dibandingkan oleh karakter-karakter lainnya. Siapa saja mereka?

karakterff
Source: Timesnownews

Free Fire memiliki banyak karakter yang masing-masing memiliki kemampuan mereka sendiri, seperti Kelly yang punya kemampuan Dash atau Alok yang kerap digunakan untuk healing (memulihkan) HP. 

Ternyata ada karakter-karakter yang lebih populer dibandingkan oleh karakter-karakter lainnya. Siapa saja mereka?

Berikut Ini 5 Skill Karakter Free Fire Paling Banyak Dipakai Tahun 2023 (Mode BR dan CS):

*Periode 1 Januari-15 Desember 2023


source: IG Garena Free Fire

1. Kelly – 14,4 miliar kali dipakai

Kemampuan Spesial: Dash (Menambah kecepatan berlari)

Kelly merupakan 1 dari 3 karakter Free Fire saat ini yang mempunyai mode awakening. Bentuk awakening Kelly atau yang biasa disebut Elite Kelly ‘The Swift’ mempunyai 2 skill yaitu ‘Dash’ dan ‘Deadly Velocity’. 

2. Maxim – 9,2 miliar kali dipakai

Kemampuan Spesial: Gluttony (Mengurangi waktu makan jamur dan memakai med kits)

Maxim merupakan Karakter Free Fire yang memiliki skill yang akan mengurangi durasi penggunaan medkit hingga maksimal 40% sehingga bisa menghemat banyak waktu saat ingin memulihkan HP.

3. Hayato – 6,8 miliar kali dipakai

Kemampuan Spesial: Bushido (Semakin sedikit HP, semakin tinggi penetrasi armor)

Karakter Awakening sangat populer karena bisa menampilkan 2 skill sekaligus. Awaken versi Hayato, ‘Firebrand’, kini bisa menggunakan 2 jenis skill, yaitu ‘Bushido’ dan ‘Art of Blades’.

4. Alok – 6,5 miliar kali dipakai

Kemampuan Spesial: Drop the Beat (Membuat aura 5m yang meningkatkan kecepatan bergerak dan berlari serta memulihkan HP)

Pergerakan yang cepat menjadi alasan utama Alok kerap digunakan dalam mode BR dan CS. Alok juga merupakan karakter Awakening dengan skill khusus, Party Remix. 

5. Chrono – 3,4 miliar kali dipakai

Kemampuan Spesial: Time Turner (Membuat perisai yang bisa menahan damage, tak bisa menyerang lawan di luar perisai)

Chrono yang masih menjadi salah satu karakter terkuat di Free Fire. Terbukti, karakter yang terinspirasi Cristiano Ronaldo (CR7) masih sering digunakan.

Skill aktif ‘Time Turner’ menciptakan shield yang dapat menahan hingga 600 damage dan bonus movement speed kepada pemain yang berada di dalamnya. Sayangnya, sejak update OB30 skill ini hanya bertahan selama 5 detik dengan cooldown 220 detik (Lv. Max).

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement

VIDEO FEED

More in Free Fire